Breaking News

Ini Isi Reses H. Adri S.E di Jalan Perluasan Talang Mandi



DURI - Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Bengkalis dari Partai PKS yaitu H. Adri, S.E pada Sabtu sore (22/7/23) melakukan kegiatan reses atau serap reses di Kelurahan Talang Mandi tepatnya di Jl perluasan RT 4 RW 14 Kelurahan Talang Mandi Kecamatan Mandau. 

Selain kehadiran Ketua Komisi II DPRD H. Adri, S.E., hadir juga RT 4 Pak Amrizal, RW 14, Pak Endang Supriyatno, RW 12 pak Masfidal, S.E tokoh lainnya pak Sulaiman dan sejumlah masyarakat yang memenuhi undangan yang sebelumnya telah dibagikan.

Dalam isi resesnya, H. Adri menyampaikan sejumlah progres capaian kerja di DPRD untuk kepentingan masyarakat. Dimana menurutnya, usulan yang disampaikan oleh masyarakat, dibahas di DPRD. Namun belum semuanya terealisasi karena melihat urgensinya di masyarakat.

Aspirasi yang disampaikan warga masih berkisar tentang pembangunan infrastruktur, kesehatan dan pendidikan. Tak ketinggalan tentang peningkatan rumah ibadah.

"Saya selaku Ketua Komisi II DPRD bersama teman-teman di lintas komisi selalu menyuarakan apa yang menjadi kepentingan masyarakat. Baik itu sektor infrastruktur, pendidikan, kesehatan dan juga masalah tenaga kerja. Jika usulan itu pernah diusulkan di Musrenbang, namun belum terwujud, silahkan sampaikan kepada saya. Karena nantinya coba kita bantu lewat program Pokir Kita di DPRD. Kita berupaya semaksimal mungkin bapak-bapak dan ibu-ibu untuk bisa mewujudkan apa yang menjadi harapan dan aspirasi bapak-bapak dan ibu sampaikan,"jelasnya.

Warga yang begitu antusias hadir tersebut merasa puas dengan apa yang disampaikan oleh H. Adri, S.E dalam resesnya.

Tidak ada komentar

Tag Terpopuler