Gelar Resepsi Kenegaraan Bersama Paskibra, Camat Bathin Solapan Sampaikan Ini
BATHIN SOLAPAN - Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Bathin Solapan Kabupaten Bengkalis pada Selasa (22/8/23) mengadakan Resepsi Kenegaraan sebagai acara utama dalam rangka peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan Indonesia.
Acara yang berlangsung di lantai dua Kantor Camat tersebut dihadiri oleh Camat Bathin Solapan M. Rusydy, MR, SSTP, M.Si, dan Posramil Bathin Solapan, Kapolsek Mandau dan juga seluruh pelatih dari TNI, Babinkamtibmas, Babinsa, Tokoh Agama, masyarakat, dan juga anggota Paskibra.
Camat Bathin Solapan M.Rusydy,MR ,S.STP,M.Si mengungkapkan apresiasi dan terima kasih atas berhasilnya serangkaian kegiatan dalam rangka peringatan HUT kemerdekaan Indonesia yang meriah, lancar, dan sukses.
"Kami bersyukur bahwa tahun ini, pemerintah dan masyarakat Kecamatan Bathin Solapan bisa merayakan HUT kemerdekaan Indonesia dengan meriah, mengingat dua tahun yang lalu perayaan serupa terbatas akibat pandemi Covid-19," ujar Camat.
Untuk memeriahkan perayaan kemerdekaan, Pemerintah Kabupaten Bangkalan telah mengadakan berbagai lomba dan kegiatan yang disambut antusias oleh masyarakat.
"Upacara detik-detik kemerdekaan dan penurunan bendera, sebagai puncak perayaan HUT kemerdekaan Indonesia, juga berlangsung dengan sempurna. Oleh karena itu, kami sebagai Pemerintah Kecamatan Bathin Solapan menyampaikan terima kasih kepada semua pihak dan masyarakat yang telah berperan dalam mensukseskan serangkaian kegiatan peringatan HUT Kemerdekaan di Bangkalan," jelasnya.
Resepsi kenegaraan biasanya malam hari..karena karena jarak rumah ,dan waktu terlalu sempit ,acara kita untuk kita. Mulai siang sampai sore hari.
" Kesuksesan ini berhasil berkat kekompakan Tim Paskibra dibawah komandan Agustinus Bintang Arwan.
Terima kasih kepada panitia yang telah bertungkuslumus mempersiapkan semua kegiatan hingga acara berakhir.
Perjuangan kita saat ini tidak seberapa dibanding dengan perjuangan para pahlawan untuk berhasil memerdekakan Indonesia dan juga berhasil mengibarkan bendera merah putih.Keberhasilan saat ini jadikan modal untuk kesuksesan selanjutnya. Jadilah suri tauladan, menjadi panutan ditengah masyarakat.Kami bangga atas kesuksesan pelaksanaan tugas dari paskibra,"Kata Camat Rusydy.
Dalam kesempatan itu Camat juga menyerahkan sertifikat secara simbolis kepada perwakilan anggota paskibra.Dan juga kepada Aslim,M.Pd Kepala SMAN 3 Mandau yang telah menurunkan drum band Bahana SMAN 3 Mandau selama acara penaikan dan penurunan bendera.
Ditambahkan Camat Batsol bahwa acara sengaja dilaksanakan pada siang hari agar para anggota paskibra bisa leluasa menggunakan waktu mulai siang hari sampai sore hari.
" Kalau malam hari waktunya terlalu sempit.Dan kemudian jarak tempuh ke kantor Camat yang cukup lumayan.Biasanya acara Resepsi Kenegaraan dilaksanakan pada malam hari," , pungkasnya.
Acara diakhiri dengan jamuan makan siap bersama Forkompimcam dan undangan serta para anggota Paskibra 2023. (BN)
Tidak ada komentar