Breaking News

Jelang Pilkada Rohil, Ini Pesan Ucu Pili Untuk Masyarakat Rohil

 


DURI - Pemilihan kepala daerah (Pilkada) Rokan Hilir akan segera di jelang. Berbagai opini dan tanggapan masyarakat mulai bergulir terhadap pesta rakyat daerah dalam upaya mencari pemimpin untuk Kabupaten yang pernah dinobatkan sebagai daerah penghasil ikan terbesar di dunia ini. 

Sejumlah nama-nama calon Bupati pun bergulir ditengah masyarakat. Mulai dari tokoh masyarakat dan pengusaha bermunculan dalam blantika pencalonan Pilkada Rokan Hilir 2024. Masyarakat sudah bisa melihat para calon pemimpinnya lewat media sosial yang dipromosikan lewat gambar mau pun visi misinya. Tak hanya itu, majunya kembali Bupati Rokan Hilir saat ini yaitu Afrizal Sintong pun menjadi perhatian masyarakat. 

Menanggapi hal ini, Salah satu tokoh masyarakat Rokan Hilir yang ada di Kota Duri yaitu Zulkifli Syakban atau yang dikenal dengan panggilan Ucu Pili mengharapkan agar masyarakat Rokan Hilir bisa memilih pemimpinnya dengan bijak.

"Pilkada serentak SE Indonesia akan digelar. Begitu juga dengan Pilkada Rokan Hilir. Pada kesempatan ini, saya mengajak dan menghimbau kepada masyarakat Rokan Hilir yang ada di Kota Duri agar mengajak saudara-saudara yang ada di Rokan Hilir untuk memilih pemimpin yang bijak, paham dengan masyarakatnya, dan memiliki jiwa kepemimpinan untuk masyarakat.,"jelasnya.

Lanjut Ucu Pili lagi, dirinya mengharapkan agar masyarakat juga bisa memilih pemimpin yang peduli dengan masyarakat, dan mampu memfasilitasi aspirasi masyarakat yang telah memilihnya. Saya percaya, para kandidat yang akan maju merupakan orang-orang pilihan yang akan melakukan yang terbaik untuk masyarakat bukan untuk kepentingan pribadinya. Saya juga mendoakan, agar Pilkada Rokan Hilir mendatang, berjalan dengan lancar, sukses dan tetap dalam kondisi kondusif,"pungkasnya.

Tidak ada komentar

Tag Terpopuler