Breaking News

Tutup MTQ ke-5 Kelurahan Duri Timur, Camat Minta Ambil Hikmah MTQ





Mandau - Setelah dibuka pada hari Minggu (13/07/2024) lalu, Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-5 Tingkat Kelurahan Duri Timur, pada hari ini, Selasa (15/07/2024), secara resmi ditutup.


Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Mandau, Rudi Hartono, S.Sos., M.Si., mewakili Camat Mandau, bersama Kasi Kesejahteraan Sosial dan Budaya (Kesosbud) Kantor Camat Mandau, Devri Putra Braja, S.IP., menyampaikan bahwa kegiatan MTQ yang secara berkala dilaksanakan di tingkat Kelurahan ini tidak terlepas dari peran serta Bupati Bengkalis, Ibu Kasmarni, S.Sos., M.MP.


"Seperti yang disampaikan oleh Camat Mandau Bapak Riki Rihardi, S.STP., M.Si., pada pembukaan kemarin, bahwa seharusnya pelaksanaan MTQ bukan hanya dijadikan sebagai ajang seremonial semata, tentunya kami berharap kepada Kafilah yang bertanding dan telah memperoleh hasil juga dapat menerapkan nilai-nilai kandungan dalam Al-Qur'an ke kehidupan bermasyarakat di Kelurahan Duri Timur yang sama-sama kita cintai ini", ujar Sekcam Mandau, Rudi Hartono, S.Sos., M.Si.


Juara Umum pada pelaksanaan MTQ ke-5 Tingkat Kelurahan Duri Timur pada tahun 2024 ini ialah Masjid Darul Ulumuddin, ditempat kedua Masjid Baiturrahman, dan Juara Umum MTQ ke-4 tahun 2023 lalu, Mushalla Arrahim, harus puas di tempat ketiga.

Tidak ada komentar

Tag Terpopuler